MAKAN BURGER SEPEREMPAT KILOGRAM DAGING SAPI DI SOLO !!


Siapa diantara kalian yang tidak tahu Makanan “Burger” ? saya rasa hanya orang luar angkasa saja yang tidak mengetahui makanan ini.  

yap !! makanan Burger begitu Populer di Seluruh dunia. Variannya pun sangat banyak dan menyasar kalangan Ekonomi Atas Hingga Bawah.

Bagaimana Bisa demikian ?

Kalangan Kelas atas mungkin akan memakan Burger dengan Harga 125 Ribu di Ibis Hotel Solo atau Double Decker solo dengan Ukuran Burger super mencapai 18 Hingga 20 Cm seperti dibawah ini.


Waw, Besar sekali Porsinya, rasanya jadi Fokus utama atau tidak ya ????

Lalu Bagaimana dengan Masyarakat dengan Ekonomi Bawah ? apakah mereka menghabiskan 125 Ribu untuk sekali Makan ??

Jelas tidak mungkin.

Lantas pilihannya adalah Makanan Burger di Pinggir jalan seperti ini.


Dengan Cara Menggoreng seperti ini. (wah kenapa Hijau begitu ya minyaknya ??


itu daging atau bukan ya ? merahnya ga natural dan teksture dagingnya ga ada sama sekali)
Harganya pun tidak Mahal hingga 125 Ribu seperti diatas. 

Cukup dengan kurang dari 10 Ribu saja, anda mendapatkan Burger dengan Label “Burger Super”seperti ini 



 wahhh burger super tidak sampai 10 Ribu ??? ini bukti menunya ketika saya mengicipi.




Dengan fakta diatas, tidak Berlebihan jika saya menyebut orang yang tidak tahu burger adalah orang yang  berasal dari Bintang.

Mayoritas Orang tidak ingin berlebihan dalam menentukan Menu mereka. Beli Burger 125 Ribu Per porsi mungkin bisa menjadi pilihan ketika niat kita adalah untuk “Experience”.
Dan Beli Burger dengan Harga 10 Ribu Per Porsi mungkin terjadi ketika kita hanya ingin asyik – asyikan dan seru-seruan dengan teman kita ketika hangout.

Beda ketika niat adalah kita LAPAR dan INGIN MAKAN. Tentu kita ingin makanan yang sewajarnya dan Lazim. Saya punya rekomendasi Makan Burger Enak, dengan daging Sapi Berkualitas yang tidak dibekukan, dan Bun atau Roti yang enak di solo.

Jackstar Resto & Cafee.
Restoran ini berada di jalan Jl. Slamet Riyadi No. 371 Solo Center Point, Purwosari – Solo.
Memiliki Konsep Modern dan Hommy. 



Menu yang andalan di Jackstar memang berfokus ke makanan Western. Tetapi juga terdapat makanan khas indonesia seperti Bubur ayam. Tentu dengan sentuhan Jackstar Resto & Cafe seperti di bawah ini.



Khusus untuk Menu Burgernya, terdapat 1 Menu yang bernama BURGER ULTIMATE DOUBLE JACK. Apanya yang Double ?? Rotinya ?
Tentu bukan. ULTIMATE DOUBLE JACK memiliki Isian Daging Sapi dari bahan yang segar dan Bun atau roti yang gurih. ini Burger yang ada di Jackstar resto & Cafe 

Semua bahan yang ada di Jackstar bukan Bahan yang menggunakan Pengawet. Inilah yang saya sukai dari Jacktar Resto & Cafe.
Ini dia Tampilan Ultimate Double Jack Burger



Bagaimana dengan Harganya ?
Hanya dengan 45 Ribu Rupiah saja, Ultimate Double Jack sudah bisa di Santap.
Selamat Mencoba.


Comments

Popular Posts